Featured

Ibu Risma Dirawat Intensif Karena Asma dan Sakit Maag, Kenali Penyebab Kedua Penyakit Ini

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Sejak hari Selasa (25/6/2019), Ibu Risma selaku Wali Kota Surabaya harus menempuh perawatan intensif di rumah sakit disebabkan oleh asma dan penyakit maag. Ketika dijenguk oleh Jusuf Kalla pun, penyampaian ucapan terima kasih oleh Bu Risma melalui tulisan karena beliau dikabarkan masih harus menggunakan alat bantu pernapasan walau kondisi sudah lebih baik.

Karena masih dengan alat bantu bernapas ditambah pula sempat makan lewat selang, komunikasi dengan orang-orang yang mengunjunginya hanya bisa dilakukan lewat tulisan. Menurut Febria Rachmanita, Kadinkes (Kepala Dinas Kesehatan) Kota Surabaya, Bu Risma memang sudah punya asma dan sakit maag dan karena sempat membersihkan Tugu Pahlawan hal ini mampu memicu kelelahan yang berujung pada asma serta maag yang kambuh.

Sebenarnya, apa faktor-faktor yang mampu menyebabkan seseorang dapat mengalami kekambuhan asma dan juga gangguan pencernaan pada lambung seperti maag?

Faktor Penyebab Asma Kambuh

Asma kita tahu adalah sebuah kondisi ketika pernapasan terganggu sehingga menyebabkan sulit bernapas dengan gejala berupa batuk-batuk, nafas pendek, serta mengi. Ketika asma kambuh, beberapa hal yang mampu menjadi penyebab kekambuhannya antara lain adalah:

  • Faktor emosional – Emosi yang sedang tak stabil atau kacau karena masalah tertentu mampu menjadi akibat dari asma yang kambuh. Saat timbul perasaan tak menyenangkan, ini akan memicu stres yang pada akhirnya turut menyebabkan saluran pernapasan terganggu.
  • Faktor udara/cuaca – Asma dapat kambuh ketika cuaca atau udara lebih dingin dari biasanya. Saat ada di ruangan atau wilayah bersuhu rendah atau dingin, kondisi asma hanya akan jadi lebih buruk.
  • Faktor makanan – Makanan-makanan yang mengandung lemak jenuh tinggi seperti junk food dengan kadar pengawet dan MSG yang tinggi mampu menjadi penyebab saluran pernapasan terganggu. Minuman es, asupan kacang dan coklat pun perlu diwaspadai bagi para penderita asma karena mampu memicu kekambuhan.
  • Faktor lingkungan – Berada di tempat penuh polusi mampu menjadi penyebab asma kambuh, seperti asap kendaraan, asap rokok, serta debu. Bahkan ketika berada di rumah yang jarang dibersihkan mampu menjadi sebab dari sesak nafas dan kekambuhan asma.

Agar asma tak gampang kambuh, penting untuk mencegahnya dengan tidak berada di tempat dingin, menjaga asupan makanan, melindungi diri saat berada di daerah berpolusi tinggi, rajin membersihkan rumah, serta mencari cara mengatasi stres serta mengelolanya dengan benar agar tak mengganggu mental. Jika serangan asma datang, segera ke dokter dan mulailah untuk mengubah pola hidup lebih baik.

Faktor Penyebab Sakit Maag Kambuh

Saat sakit maag, perut menjadi tak nyaman yang bahkan kerap ditandai dengan sakit tenggorokan hingga nyeri pada dada. Hal ini pun mampu memicu bau mulut, maka dari itu kenali beberapa faktor yang menjadi penyebab kambuhnya sakit maag seperti berikut.

  • Asupan makan yang kurang tepat – Makanan-makanan pemicu gejala maag seperti kafein, alkohol, minuman karbonasi/soda, makanan yang mengandung tinggi lemak, makanan pedas, serta makanan dengan rasa asam.
  • Obat tertentu – Penggunaan atau konsumsi obat anti-inflamasi non-steroid membuat esophagus sphincter kendur sehingga menjadi penyebab gejala maag. Hal ini berlaku juga pada pengguna obat tekanan darah tinggi.
  • Kebiasaan makan – Tidur setelah makan, telat makan, makanan terlalu banyak, makan larut malam, dan bahkan berbaring menamping ke kanan mampu membuat asam dari lambung mengalir menuju kerongkongan.
  • Kebiasaan merokok
  • Kebiasaan olahraga yang salah

Menjaga pola makan tetap teratur, menjaga porsi makan agar tak berlebihan, menjaga asupan makan yang bergizi dan menjauhi makanan-makanan penyebab sakit maag kambuh adalah penting. Terkadang karena saking sibuknya sampai makan sembarangan atau sering terlambat makan sehingga akhirnya penyakit maag muncul. Memiliki pola hidup yang benar, sehat serta seimbang adalah cara agar asma dan juga maag tak gampang kambuh.