Memiliki masalah syaraf terjepit di beberapa bagian tubuh seperti punggung, leher, lengan dan beberapa bagian tubuh yang lain memang sangat mengganggu dan terasa menyakitkan dan bisa terjadi karena kurang olahraga. Syaraf terjepit bisa terjadi pada saat jaringan yang ada di sekitar tulang, tendon, tulang rawan atau otot mengalami tekanan atau terperangkap secara abnormal pada syaraf. Untuk mengatasi masalah syaraf terjepit tersebut bisa dilakukan dengan cara mengunjungi dokter dan juga melakukan pengobatan sendiri di rumah seperti melakukan olahraga untuk syaraf terjepit yang akan kami ulas berikut ini.
- Yoga
Yoga menjadi gerakan atau olahraga pertama yang sangat baik dilakukan untuk menyembuhkan syaraf terjepit sebab penderita tidak boleh melakukan gerakan yang terlalu berat. Yoga sangat cocok dilakukan untuk seseorang yang mengalami syaraf terjepit di area punggung dan pinggang memakai pose yoga yang terbilang ringan.
Cara melakukan olahraga yang baik dan benar bisa diawali dengan duduk bersila sambil menegakkan tulang belakang atau juga bisa dilakukan sambil berbaring sangat baik untuk mencegah masalah syaraf terjepit. Umumnya, penderita akan melakukan terapi yoga ini untuk mengembalikan syaraf secara rutin jika dilakukan sebanyak 1 sampai 2 bulan secara teratur.
Beberapa gerakan yoga yang bisa dilakukan diantaranya adalah pose trikonasana yang berguna untuk tulang punggung, susunan syaraf dan juga fleksibilitas pinggul. Pose selanjutnya adalah ustrasana yang sangat baik untuk melatih kelenturan tulang punggung, pinggang dan paha sehingga bisa menopang tubuh saat berdiri dengan lebih kuat.
- Tai Chi
Tai Chi yang merupakan olahraga asal China ini mempunyai teknik gerakan dan juga cara yang sederhana untuk meningkatkan kelenturan dengan gaya yang pelan dan juga lembut. Olahraga yang dianggap sebagai meditasi ini ternyata juga memiliki gerakan yang membutuhkan kekuatan dan sangat cocok dilakukan oleh siapapun bahkan oleh manula yang mengalami masalah syaraf kejepit.
Gerakan tai chi yang lembut tersebut akan membuat otot serta sendi tidak terbebani sehingga menjadi salah satu olahraga yang juga sangat baik dilakukan untuk penderita arthritis.
- Pilates
Tampak hampir sama dengan Yoga, namun Pilates ini tentu saja tetap dianggap berbeda dari Yoga. Pilates merupakan salah satu jenis olahraga yang sangat baik untuk menyeimbangkan perkembangan otot, membangun inti lebih kuat dan juga memperkuat postur tubuh.
Olahraga ini juga menjadi pilihan yang sempurna untuk saraf terjepit sekaligus meminimalisir cedera punggung. Selain memperkuat otot punggung, otot perut juga akan mendapatkan manfaat baik dari olahraga ini. Bahkan Pilates juga cocok bila dilakukan ketika sedang dalam program diet dalam tujuan membentuk postur tubuh yang Anda idealkan.
- Wall Slides
Wall slides merupakan jenis latihan yang sangat baik untuk saraf terjepit di punggung bagian atas dan juga terapi sakit pinggang. Untuk mengawali gerakan bisa dilakukan dengan berdiri menempel pada dinding dengan kaki yang berada sejauh satu kaki dari dinding. Sedangkan bagian lutut harus membentuk sudut 25 derajat dan untuk kepala, bahu, punggung bagian atas serta tulang ekor ditekan pada dinding.
Arahkan pandangan lurus ke depan dan bentuk siku 90 derajat menempel pada dinding lalu angkat ke atas sampai terasa ketegangan sambil menahan nafas lalu hembuskan secara perlahan. Lakukan gerakan ini sebanyak 4 hingga 5 kali secara teratur.
- Berenang
Berenang yang merupakan jenis olahraga yang membakar kalori super banyak dan diketahui menjadi suatu cara alami dalam membantu supaya tinggi badan dapat bertambah. Renang adalah aktivitas fisik yang memberi manfaat bagi tulang dan otot secara baik.
Ini juga menjadi jenis olahraga yang sangat baik untuk menyembuhkan syaraf kejepit taraf ringan. Olahraga renang hanya perlu menumpu pada bagian tangan dan kaki, sedangkan untuk bagian tulang belakang hanya diluruskan sehingga tidak mendapatkan tekanan.
- Jogging
Jogging atau lari juga menjadi jenis olahraga yang sangat baik dilakukan untuk syaraf kejepit. Jenis latihan fisik kardio ini tak hanya baik dipraktikkan ketika sedang berdiet dan ingin menurunkan berat badan.
Jogging yang dilakukan di pagi hari serutin mungkin merupakan kunci sukses untuk pemulihan penderita syaraf kejepit. Gerakan fisik dari jogging akan membantu penderita syaraf kejepit untuk terus bergerak aktif sekaligus mengeluarkan keringat dan membakar lemak sehingga syaraf kejepit juga tidak menjadi tegang serta kaku.
- Slide Wall Scapular
Gerakan slide wall scapular merupakan gerakan yang sangat baik untuk peregangan otot punggung bagian atas dan mengurangi ketegangan akibat syaraf kejepit.
- Untuk melakukan gerakan ini, berdiri dengan punggung menyentuh dinding dan kedua kaki sejauh 12 inci dari dinding.
- Pegang lengan anda ke dinding membentuk sudut 45 derajat sehingga membentuk huruf “Y”
- Pastikan tangan dan siku selalu menempel pada dinding selama gerakan dilakukan.
- Range of Motion Exercise
Gerakan olahraga ini juga bisa dilakukan dengan mudah tanpa perlu menggunakan alat bantu untuk mengatasi masalah syaraf kejepit. Awali gerakan dengan berdiri kemudian tarik lengan ke bagian depan tubuh dan pastikan siku tidak bengkok. Gerakan lengan anda ke arah kiri dan kanan lalu posisikan di bagian samping tubuh dan angkat ke arah belakang tubuh.
Lanjutkan dengan membuat lingkaran memakai lengan lalu rentangkan tangan di bagian depan, atas kepala dan bagian belakang lalu kembali ke posisi semula. Ada banyak gerakan yang bisa dilakukan berulang pada olahraga jenis ini dan seluruh otot tubuh akan terbantu menjadi lebih fleksibel sehingga kita tak lagi perlu khawatir akan syaraf kejepit.
- Reclining Pigeon Pose
Reclining pigeon pose merupakan salah satu cara yoga untuk pemula yang sangat umum dan dilakukan untuk area saraf pinggul yang terjepit. Dalam gerakan ini terdapat beberapa versi dan bisa dilakukan untuk mengobati saraf terjepit.
- Awali gerakan dengan berbaring di area lantai dan angkat kaki kiri anda keatas.
- Pegang kaki kiri anda dengan kedua tangan dan tempatkan pada area ankle kaki kiri.
- Tahan posisi ini sebentar dan biarkan terjadi peregangan pada otot piriformis dan lakukan pada bagian kaki yang lainnya.
- Forward Pigeon Pose
Variasi selanjutnya dari gerakan yoga bernama pigeon pose yakni forward pigeon pose sangat baik dilakukan juga untuk mengatasi syaraf terjepit dan sangat mudah untuk dilakukan. Manfaat olahraga bagi kesehatan tubuh khususnya gerakan yoga ini sangat baik tidak hanya untuk menyembuhkan syaraf namun untuk keseluruhan tubuh.
- Awali gerakan dengan berlutu di lantai membentuk posisi merangkak.
- Angkat kaki kanan dan gerakan ke arah depan.
- Regangkan kaki kiri anda jauh ke arah belakang dan topang berat badan dengan tubuh anda.
- Lanjutkan dengan duduk lurus serta serta kedua tangan berada di sisi kaki.
- Tarik nafas dalam dan dukung berat badan anda memakai tangan lalu ulangi dengan sisi yang lain.
- Clamshell
Gerakan clamshells mungkin sudah sering dilakukan dan sangat mudah yang berguna untuk menyembuhkan syaraf atau urat terjepit. Untuk melakukan gerakan ini, pastikan badan anda agak condong ke depan untuk mengisolasi otot pinggul. Jaga panggul dan tubuh inti agar tetap stabil dan tidak goyang. Selain itu, jaga juga kaki anda dan angkat lutut ke atas lalu lakukan sebanyak 20 repetisi setiap set dan lakukan 3 kali set untuk setiap sisi.
Untuk variasi gerakan bisa ditambahkan dengan mengangkat lutut ke atas dan angkat juga salah satu pergelangan tangan dengan ketinggian yang sama lalu turunkan secara perlahan dan lakukan sebanyak 3 kali repitisi, 20 gerakan untuk setiap setnya.
Olahraga untuk syaraf kejepit yang sudah kami bagikan diatas sangat bagus dilakukan tidak hanya untuk menyembuhkan syaraf kejepit, namun juga melenturkan tubuh dan membangun otot di beberapa bagian tubuh.