Bau Mulut

7 Cara Menghilangkan Bau Mulut dengan Daun Sirih Paling Ampuh

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Tahukah Anda bahwa penggunaan daun sirih dapat dijadikan sebagai obat herbal penghilang bau mulut mengganggu? Tanpa harus mencari bahan-bahan yang sulit, daun sirih bisa dimanfaatkan untuk mengobati bau mulut secra tradisional, sekaligus menjaga kesehatan gusi dan gigi. Beberapa cara menghilangkan bau mulut dengan daun sirih di bawah ini dapat coba dibuktikan hasilnya.

  1. Air Daun Sirih sebagai Obat Kumur

Tanaman merambat satu ini memang hanya dapat kita jumpai di Indonesia dan beragam manfaat ditawarkan oleh herbal satu ini. Cara menghilangkan bau badan dengan daun sirih pun tergolong efektif, maka tak salah mencoba menghilangkan bau mulut menggunakan bahan yang sama.

  • Cara 1: Obat kumur yang pertama bisa dibuat dengan menyediakan daun sirih 10 lembar saja yang kemudian ditambahkan dengan air 2 gelas. Rebuslah hingga matang dan kemudian air hasil rebusan inilah yang bisa digunakan sebagai obat kumur. Berkumurlah dengan air rebusan daun sirih ini sehari 2 kali secara rutin.
  • Cara 2: Sediakan semangkuk air bersih lebih dulu berikut daun sirih sebanyak 7 lembar yang sudah dicuci bersih. 7 lembar daun sirih kemudian bisa kita masukkan ke dalam semangkuk air tadi dan meremas-remasnya hingga daun-daun tersebut hancur, lalu saringlah. Airnya bisa digunakan sebagai obat kumur di pagi dan malam hari setiap sebelum tidur yang dilakukan setiap hari secara rutin agar bau mulut bisa hilang dengan sempurna.
  • Cara 3: Sebagai obat kumur, kita bisa juga menyiapkan 5 lembar daun sirih berikut air 2 gelas yang direbus bersama-sama hingga sisanya 1 gelas saja. Biarkan lebih dingin atau dalam kondisi hangat, yakni sekitar setengah jam. Gunakan air rebusan dengan berkumur dan lakukanlah sehari 2 kali secara teratur agar hasilnya maksimal.
  • Cara 4: Satu lagi cara alternatif yang bisa kita gunakan dalam memanfaatkan daun sirih sebagai obat kumur. Caranya adalah dengan menyediakan daun sirih sebanyak 7 lembar lebih dulu dan pastikan bahwa daunnya adalah daun yang sudah tua. Setelahnya, remas-remas hingga lendir keluar. Rebus daunnya menggunakan air bersih secukupnya sampai mendidih dan setelah diangkat dan dibiarkan hangat, pakai untuk berkumur. Lakukan sehari 2 kali setiap hari dan secara rutin supaya hasilnya dapat Anda rasakan.
  1. Mengunyah Daun Sirih Lalu Berkumur

Zat antiseptik di dalam daun sirih termasuk tinggi berikut juga antibakterinya sehingga bau mulut yang disebabkan oleh bakteri bisa diatasi dengan baik. Terlepas dari efek samping daun sirih yang bila digunakan berlebihan bisa berbahaya, herbal ini sangat menolong pada dasarnya asalkan penggunaannya sesuai dengan kebutuhan tanpa berlebihan.

  • Caranya: Sediakan daun sirih 2-3 lembar yang telah dicuci bersih menggunakan air mengalir. Kunyah-kunyah lebih dulu 2-3 lembar daun sirih tadi hingga benar-benar lembut dan jangan ditelan. Lakukan kunyahan selama 20 menit barulah kemudian sedikit air hangat bisa dimasukkan ke dalam mulut sebagai obat kumur sembari masih mengunyahnya. Ambil waktu 10 menit lagi untuk menunggu sambil mengunyah dan barulah setelahnya mulut bisa dibersihkan dengan berkumur air bersih. Pastikan pasca perawatan ini, jangan gosok gigi 5 jam setelahnya supaya bau mulut bisa benar-benar hilang. Lakukan setiap hari sekali untuk hasil terbaik.
  1. Berkumur Air Daun Sirih dan Meminum Ramuan Sisanya

Ada alternatif lain dalam penggunaan daun sirih sebagai obat bau mulut alami. Kandungan minyak atsiri di dalam daun sirih inilah yang akan membantu menghilangkan bau tak sedap yang berasal dari mulut apapun cara yang ditempuh.

  • Caranya: Sediakanlah daun sirih sebanyak 5-10 lembar berikut air 4 gelas. Cuci bersih lebih dulu daun sirih yang sudah dipersiapkan dan seduh bersama 4 gelas air tadi hingga sisanya menjadi 2 gelas saja. Saringlah setelahnya, lalu seduhan dapat dibiarkan menjadi dingin. Airnya inilah yang bisa kita gunakan untuk berkumur, lalu air seduhan bisa juga dikonsumsi setiap sehabis makan. Lakukanlah cara ini selama seminggu secara rutin dan buktikan efektivitasnya.
  1. Mengonsumsi Air Daun Sirih dan Madu

Supaya bau mulut hilang dan sebagai salah satu cara pencegahan bau mulut, daun sirih bisa juga diramu dengan cara lain. Berikut ini adalah cara penggunaan daun sirih lainnya yang bisa dicoba untuk menghilangkan bau mulut sekaligus mengatasi berbagai masalah kesehatan lainnya.

  • Caranya: Sediakanlah daun sirih sebanyak 15 lembar berikut air biasa sebanyak 3 gelas. Inilah bahan-bahan yang perlu direbus bersama-sama di mana setelah mendidih dan matang serta tersisa ¾-nya, bisa tunggu dan biarkan hingga lebih dingin. Dalam kondisi hangat, tambahkan madu murni sebagai pemanis tambahan dan konsumsilah secara rutin. Untuk sakit tenggorokan dan batuk, ramuan ini pun ampuh dalam menyembuhkan.

Itulah beberapa cara menghilangkan bau mulut dengan daun sirih yang bisa dicoba ketika Anda ingin mengatasi secara alami. Imbangi pula perawatan mulut Anda dengan rajin menggosok gigi, memperbanyak konsumsi makanan yang mengandung serat tinggi, minum banyak air putih, serta membatasi konsumsi makanan/minuman dengan bau yang cukup khas dan menyengat.