Obat tradisional multiple sclerosis terdiri dari berbagai macam. Berikut ini beberapa jenis obat tradisional yang dapat dikonsumsi dan umum digunakan. Terutama oleh penderita multiple sclerosis untuk meredakan gejala yang dialaminya. Untuk lebih jelasnya obat tradisional multiple sclerosis yaitu sebagai berikut.
1. Kunyit
Beberapa orang menyebut kunyit dengan istilah kunir. Kunyit ini merupakan tanaman rempah-rempah dan sering kali dijadikan sebagai pelengkap bumbu masakan. Kunyit biasanya digunakan untuk memberikan warna kuning pada makanan sekaligus sebagai pengawet makanan. Kegunaan lain dari kunyit adalah untuk obat-obatan misalnya saja untuk mengatasi penyebab multiple sclerosis.
Bahkan sekarang ini semakin banyak suplemen makanan dalam bentuk kapsul yang di dalamnya terkandung bahan kunyit dan dijual dengan harga yang cukup mahal. Produk suplemen makanan berupa kapsul yang terbuat dari bahan ekstrak kunyit ini pun kini semakin berkembang. Suplemen tersebut umumnya ditambah dengan bahan pelengkap tambahan yang berupa vitamin dan bahan-bahan lainnya.
2. Temulawak
Sejak zaman dulu temulawak sudah digunakan sebagai bahan pengobatan tradisional. Temulawak sering kali digunakan sebagai obat anti peradangan dan juga untuk menyembuhkan luka. Temulawak juga berkhasiat untuk mengatasi beberapa masalah kesehatan seperti penyakit jantung hingga ciri penyakit sklerosis. Temulawak pada dasarnya merupakan tanaman berjenis rimpang yang memang memiliki banyak manfaat.
Namun penggunaannya sebaiknya tidak terlalu banyak agar tidak sampai kelebihan dosis. Sebab beberapa orang mengeluh mengalami sakit perut saat terlalu banyak mengonsumsi temulawak. Oleh karena itu temulawak sebaiknya digunakan dengan cara pengolahan yang tepat dan dalam takaran yang benar.
3. Kayu Manis
Orang umumnya menggunakan kayu manis untuk dicampurkan ke dalam makanan yang dibakar. Kayu manis sebenarnya merupakan sejenis pohon yang dapat menghasilkan rempah-rempah. Bahkan kayu manis ini diduga merupakan salah satu bumbu makanan yang tertua yang pernah digunakan oleh manusia. Rempah-rempah jenis ini sangatlah beraroma dan terasa manis serta pedas.
Kayu manis tidak hanya digunakan sebagai bumbu pelengkap makanan saja namun juga digunakan sebagai pengobatan. Kayu manis digunakan sebagai pengobatan alternatif dan pengobatan tradisional yang diduga bisa digunakan untuk menyembuhkan berbagai macam jenis penyakit termasuk penyakit multiple sclerosis.
4. Ginseng
Sebagai salah satu tanaman herbal tentunya ginseng memiliki banyak khasiat. Akar ginseng bahkan sejak dulu sudah digunakan sebagai bahan pengobatan tradisional. Akar ginseng biasanya dikonsumsi dengan cara dicampurkan ke dalam teh. Campuran akar ginseng dan teh diduga bisa berkhasiat untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan mengatasi kelelahan.
Ginseng juga dapat digunakan untuk mengatasi peradangan dan juga untuk mengatasi stres. Sedangkan stres itu sendiri beresiko meningkatkan multiple sclerosis pada seseorang. Oleh karena itu ginseng yang cenderung berguna untuk membantu mengurangi stres akan menekan resiko multiple sclerosis pada seseorang. [AdSense-B]
5. Jahe
Pada dasarnya jahe dikenal dengan manfaatnya sebagai penghangat tubuh. Namun ternyata khasiat jahe sebenarnya tidak hanya itu saja. Jahe juga dapat dijadikan sebagai bahan masakan dan juga sebagai bahan obat-obatan. Terutama jahe segar yang memiliki aroma dan wangi yang khas. Jahe bisa digunakan untuk mengatasi peradangan yang dialami oleh seseorang.
Mengonsumsi jahe diketahui dapat mengurangi rasa sakit dan juga dapat mengatasi pembengkakan yang dialami oleh seseorang. Jahe juga dapat digunakan untuk menurunkan gejala stroke ringan pada wanita serta gula darah dan juga melindungi hati dari bahaya lemak. Jahe juga diduga dapat membantu mengatasi multiple sclerosis.
6. Ginkgo Biloba
Tanaman ginkgo biloba merupakan tanaman yang berasal dari daratan Tiongkok. Tanaman ini dipercaya dapat mengatasi berbagai macam kondisi yang berhubungan dengan gangguan kesehatan. Namun yang paling dikenal selama ini ialah ginkgo biloba dapat mengatasi gangguan ingatan. Bagian daun dari ginkgo biloba dapat digunakan untuk mengatasi penurunan daya ingat.
Selain itu ginkgo biloba juga dapat digunakan untuk meredakan kecemasan berlebih serta meredakan vertigo. Ginkgo biloba pada akhirnya juga dipercaya dapat digunakan untuk mengatasi penyakit multiple sclerosis yang bisa saja dialami oleh seseorang di usia produktif. [AdSense-A]
7. Bee Pollen
Alternatif lain yang dapat dipilih untuk mengatasi multiple sclerosis yaitu bee pollen. Bee pollen sendiri sebenarnya merupakan serbuk sari yang terkumpul melalui air liur lebah pekerja. Bee pollen telah lama dikenal dan digunakan sebagai produk herbal untuk meningkatkan stamina seseorang. Bee pollen juga seringkali dimanfaatkan untuk mengatasi asma dan pendarahan tukak lambung.
Selain itu bisa juga digunakan untuk mengatasi resiko alergi dan mengatasi depresi. Tanaman herbal yang dikemas dalam bentuk kapsul ini juga dipercaya dapat digunakan untuk cara mengatasi penyakit sklerosis dan meredakannya. Selain kapsul tampaknya bee pollen juga dikemas dalam bentuk cair dan tablet serta butiran.
8. Dandelion
Tak sedikit orang yang menyebut dandelion dengan nama Randa Tapak. Tumbuhan ini memiliki bunga-bunga kecil yang mudah terbang jika tertiup angin. Bunga ini memiliki rupa yang cantik sekaligus memiliki segudang manfaat untuk kesehatan manusia. Sebut saja manfaatnya dalam mengatasi sakit perut, infeksi virus, kanker, nyeri sendi dan otot, batu empedu, memar, gangguan pencernaan, dan multiple sclerosis.
Karena banyaknya manfaat yang dimilikinya maka dandelion sering kali dijadikan sebagai suplemen herbal. Namun dosis pemakaian untuk setiap orang tentunya berbeda-beda. Tentunya dosis bergantung pada usia pasien serta jenis gangguan kesehatan yang dialaminya.
9. Air Hangat
Gejala multiple sclerosis yang dialami oleh seseorang tentunya perlu segera diatasi agar tidak sampai menjadi lebih parah. Banyak manfaat yang bisa didapatkan dari air hangat. Misalnya saja air hangat yang diminum dapat membantu kinerja sistem pencernaan. Selain itu air hangat yang diminum dapat membantu mengeluarkan racun di dalam tubuh sehingga air hangat ini sangat baik bila digunakan untuk metabolisme tubuh.
Selain diminum tampaknya air hangat juga bisa dimanfaatkan dengan cara dijadikan sebagai bahan kompresan. Kompres air hangat bisa berguna untuk meredakan ketegangan otot terutama saat gejala multiple sclerosis menyerang.
10. Vitamin D
Peran vitamin D bagi tubuh kita sangat penting. Terutama dalam meredakan gejala multiple sclerosis yang membuat penderitanya menjadi sangat tersiksa. Vitamin D pada dasarnya dapat berperan dalam menyerap mineral yang terdapat pada jaringan tulang dan gigi. Vitamin D juga dapat membantu menjaga daya tahan tubuh sehingga menghindarkan seseorang dari berbagai macam jenis penyakit.
Vitamin D akan diproduksi secara otomatis dalam tubuh kita saat kita berjemur sehingga terpapar sinar matahari. Namun waktu berjemur yang direkomendasikan adalah pukul 10 pagi hingga pukul 2 siang dan dilakukan selama 5 hingga 15 menit saja. Vitamin D juga bisa didapatkan dari beberapa bahan makanan seperti ikan cod, salmon, tuna, sarden, kuning telur, dan masih banyak lagi.
Obat tradisional multiple sclerosis sebaiknya dikonsumsi atau dilakukan secara rutin. Hal ini agar dapat memberikan hasil yang maksimal. Dengan demikian maka Anda akan terhindar dari komplikasi kesehatan.