Merk Obat H

Hyperil – Fungsi – Obat Apa – Dosis Dan Cara Penggunaan

√ Scientific Base Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Hyperil merupakan obat yang digunakan untuk mengobati masalah tekanan darah tinggi atau yang juga memiliki istilah medis yaitu hipertensi. Hipertensi merupakan kondisi dimana tekanan darah seseorang mengalami peningkatakan dibandingkan dengan tekanan darah pada orang normal.

Seseorang yang mengalami tekanan darah tinggi bisa menyebabkannya mengalami resiko terkenal serangan jantung dan juga stroke. Dan untuk mengatasi hal tersebut, maka Hyperil bisa menjadi solusi yang sangat bermanfaat untuk anda. Perlu anda tahu bahwasanya Hyperil masuk ke dalam kategori ACE yang merupakan inhibitor lini kedua.

Bagi anda yang ingin memperoleh Hyperil, maka anda harus pergi ke dokter terlebih dahulu karena memang obat ini termasuk kategori obat resep. Informasi selengkapnya seputar Hyperil akan kami jelaskan di bawah ini.

Fungsi Hyperil

  1. Hyperil adalah obat yang bermanfaat untuk mengobati tekanan darah tinggi, baik ketika obat ini digunakan sebagai kombinasi dengan obat lainnya maupun juga ketika digunakan sebagai obat tunggal.
  2. Hyperil juga merupakan obat yang digunakan untuk mengobati masalah gagal jantung kongesif.
  3. Selain itu, Hyperil juga terbukti ampuh digunakan untuk mengobati infark miokard akut.
  4. Dalam beberapa kasus, ternyata Hyperil juga ampuh digunakan untuk mengobati Nefropati glomerulus nondiabetik dan juga Nefropati insipiens bagi pasien yang menderita diabetes atau penyakit kencing manis tipe 2.

Kontraindikasi Hyperil

  • Bagi seseorang yang pernah mengalami alergi terhadap kandungan maupun juga golongan obat ACE disarankan untuk tidak menggunakan Hyperil.
  • Seseorang yang juga pernah mengalami hipersensitivitas ketika mengkonsumsi obat disarankan untuk berbicara kepada dokter terlebih dahulu.
  • Sementara itu, bagi anda yang saat ini sedang hamil maupun dalam masa menyusui, keamanan Hyperil maupun diketahui sehingga kami sarankan agar anda bertanya kepada dokter agar dokter bisa memberikan solusi yang terbaik untuk anda.

Dosis Hyperil

Di bawah ini kami akan memberikan informasi seputar takaran dosis Hyperil yang tidak boleh anda hiraukan ketika anda ingin mengkonsumsi Hyperil.

  • Untuk dosis awal yang harus diberikan adalah sebanyak 1 kali untuk takaran 2.5 mg dan diberikan secara oral.
  • Dosis pemeliharan yang harus diberikan adalah sebanyak 2.5 sampai dengan 20 mg untuk setiap hari. Dosis tersebut bisa diberikan secara tunggal maupun juga terbagi.
  • Disarankan untuk memberikan Hyperil pada saat ingin tidur malam.

Cara Penggunaan Hyperil

Berikut ini akan kami jelaskan seputar cara penggunaan Hyperil yang benar:

  1. Hyperil harus anda konsumsi sesuai instruksi yang diberikan oleh dokter.
  2. Anda tidak dianjurkan untuk mengurangi atau malah menambah dosis Hyperil, jika sebelumnya anda tidak mendapatkan instruksi atau arahan khusus dari dokter.
  3. Jika selama menggunakan Hyperil, ternyata anda mengalami ruam kulit, gatal, maupun kondisi lain yang menunjukkan anda mengalami alergi, maka anda harus segera menghentikan penggunaan Hyperil dan langsung hubungi dokter.

Hal-Hal Yang Harus Diperhatikan

  • Selalu simpan Hyperil di tempat yang sejuk agar tetap menjaga kualitas dari obat ini.
  • Anda tidak disarankan untuk menyimpan Hyperil di lemari es atau bahkan membekukannya.
  • Disarankan untuk tidak mencampurkan Hyperil dengan obat lainnya, kecuali jika memang anda yakin bahwa obat ini tidak akan tercampur atau terkontaminasi dengan obat lainnya.

Adapun bagi anda yang menggunakan Hyperil dalam jangka waktu yang lama, maka kemungkinan anda bisa mengalami beberapa masalah seperti di bawah ini:

  1. Mual tanpa muntah
  2. Sakit kepala
  3. Diare

Jika anda mengalami kondisi tersebut yang tidak kunjung hilang, maka anda harus segera menghubungi dokter.