Bintik Hitam di Mata Bagian Putih – Jenis dan Bahayanya

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Pernahkah anda melihat atau menjumpai orang yang memiliki bintik hitam di mata bagian putihnya?, jika iya tahukah anda apa yang menyebabkannya? Memang masyarakat banyak yang tidak tahu mengapa matanya di bagian putih terdapat bintik hitamnya. Apalagi jika bintik hitamnya hanya kecil, tentu hanya bisa disadari jika bagian putih mata dilihat secara detail. Oleh sebab itulah, sebelum kita membahas bintik hitam di mata bagian putih ada baiknya kita tahu jenis-jenis bintik hitam yang ada di bagian putih mata.

Jenis

Ada berbagai macam jenis bintik hitam yang ada di mata bagian putih. Ketidaktahuan masyarakat tentang bintik hitam itu membuat masyarakat tidak sadar dengan kesehatan matanya. Berikut ini adalah beberapa jenis bintik hitam di bagian putih mata yang harus kita ketahui :

  1. Tanda Lahir

Pernahkah anda melihat tanda lahir pada seseorang?, tanda lahir itu berupa warna kulit yang lebih gelap dibandingkan di sekitarnya. Tanda lahir biasanya berwarna hitam atau cokelat. Selama ini tanda lahir bisa muncul di bagian tangan, kaki wajah bahkan bisa muncul di bagian putih mata. Meski jarang, bukan hal yang tidak mungkin jika hal itu bisa terjadi pada diri seseorang. Orang jawa sering menyebut tanda lahir itu dengan sebutan “toh”.

  1. Tahi Lalat

Memang tahi lalat bisa muncul dimana saja, bisa muncul di tangan, wajah, kaki, punggung dan bagian-bagian tubuh lainnya. Ada juga hal yang tidak lazim yaitu tahi lalat yang muncul di bagian putih mata. Selama tidak mengganggu penglihatan tahi lalat itu tidak menjadi masalah yang serius. Bagi anda yang memiliki tahi lalat yang banyak sebaiknya anda tahu penyebab tahi mata berlebihan yang menimpa diri anda.  Sama halnya dengan tahi lalat tubuh dimana tahi lalat itu bisa berubah menjadi ganas. Tahi lalat pun bisa membesar dan hidup. Hal itulah yang bisa membahayakan bagi kesehatan mata dimana tahi lalat bisa mengganggu kesehatan.

  1. Infeksi

Salah satu jenis bintik hitam yang ada di bagian putih mata adalah terkena infeksi. Mata merupakan organ yang sangat lembut dan sensitif sehingga jika terkena hal yang asing sedikit saja mata bisa mudah terkena infeksi. Banyak hal yang bisa menyebabkan mata terkena bintik hitam, salah satunya adalah terkena infeksi dan terbentur. Mata tidak sengaja terkena pukulan atau terkena benda keras bisa menyebabkan bagian puith mata terdapat bintik hitam.

Baca juga : Cara mengatasi mata terkena parfum 

  1. Kanker Mata

Tahi lalat yang berubah menjadi ganas akan berubah menjadi kanker mata sehingga kanker mata itu harus segera diatasi jika tidak bisa membahayakan kesehatan bagi orang yang mengalami kanker mata tersebut. Memang kanker mata awalnya tidak akan menimbulkan gejala apa-apa sehingga saat terdeteksi sering membuat penderitanya merasa shock dan down. Namun ada juga yang merasakan tahi lalat menjadi semakin besar, tahi lalat berubah warnanya kemudian tahi lalat itu juga berasa sangat gatal bisa jadi tahi lalat itu telah berubah menjadi ganas.

Salah satu tanda kanker mata seperti glaukoma adalah munculnya bintik hitam yang ada di bagian putih matra. Pencegahan glaukoma sejak dini perlu diketahui agar kita semua terhindar dari penyakit yang menakutkan ini. Anda juga harus tahu apa saja yang menjadi gejala glaukoma itu sehingga ketika ada orang yang disekitar kita mengalami gejala itu, dia segera mendapatkan penanganan yang serius.

Baca juga : Bahaya glaukoma 

  1. Tumor Mata

Bintik hitam yang ada di bagian putih bisa jadi disebabkan oleh munculnya tumor di bagian putih mata. Tumor jika jinak akan mudah diatasi apalagi jika tumbuhnya tidak di jalur penglihatan. Yang membahayakan disini adalah jika tumor tumbuh di bagian jalur penglihatan dan mengganggu penglihatan, jika diangkat penglihatan pun akan menjadi terganggu karena pengangkatan tumor.

Penting sekali bagi kita untuk mengetahui cara menjaga kesehatan mata agar tetap sehat dan tidak muncul gangguan kesehatan di mata. Ada berbagai macam bahaya yang bisa membahayakan bagi kesehatan mata misalnya saja adalah bahaya melihat matahari langsung, bahaya melihat gerhana matahari secara langsung  dan masih banyak lagi lainnya.

  1. Penggumpalan Darah

Bintik hitam selanjutnya yang bisa terjadi di bagian putih mata adalah adanya penggumpalan darah. Cidera di bagian mata bisa berakibat fatal, selain bisa mempengaruhi kinerja fungsi mata, cidera itu juga akan membuat pandangan menjadi kabur. Jika cidera itu membuat pendarahan di dalam bagian mata, cidera itu akan membuat mata mengalami penggumpalan darah. Penggumpalan darah yang ada di dalam mata lama kelamaan akan membuat gumpalan darah itu berubah menjadi hitam.

Cidera ini bisa diakibatkan oleh pukulan, terjatuh, terbentur benda keras serta masih banyak lagi lainnya. Bintik hitam tersebut bersifat permanen, oleh sebab itu bagi anda yang keindahan mata dan kesehatan mata tidak ingin terganggu sebaiknya menghindari cidera terutama di bagian mata.

Baca juga : Gejala darah kental

Bahaya

Menilik dari jenis-jenis bintik hitam di bagian putih mata di atas. Bisa disimpulkan beberapa hal tentang bahaya atau tidaknya. Berikut ini ada beberapa patokan yang akan menjelaskan bahaya atau tidaknya bintik hitam tersebut :

  1. Bintik hitam yang disebabkan oleh tanda lahir biasanya tidak berbahaya sebab tanda lahir tidak akan berubah menjadi lebih lebar atau berubah menjadi ganas. Sayangnya tanda lahir ini tidak bisa hilang sehingga selamanya akan berada di bagian putih mata.
  2. Bintik hitam yang disebabkan oleh tahi lalat tidak akan berbahaya selama tidak muncul di bagian jalur penglihatan misalnya kornea dan juga di bagian iris mata. Sedangkan tahi lalat yang muncul di selaput bening dan jinak tidak akan menimbulkan masalah apa-apa dan tahi lalat itu bisa diangkat dengan jalan operasi. Tahi lalat yang ada di jalur penglihatan sangat berbahaya sebab tahi lalat itu nantinya akan berdampak kebutaan bagi orang yang mengalaminya.
  3. Bintik hitam karena infeksi akan berbahaya jika infeksi itu merusak jaringan mata dan merusak syaraf mata. Anda perhatikan juga beberapa faktor penyebab infeksi, salah satunya adalah dengan mewaspadai bahaya lensa kontak untuk mata yang sering diabaikan oleh masyarakat terutama bagi kalangan remaja. Anda juga harus paham beberapa kebiasaan buruk yang menyebabkan mata infeksi, salah satunya adalah mengucek mata dengan tangan yang kotor. Bahaya mengucek mata dengan tangan adalah akan membuat mata terinfeksi dengan kuman.
  4. Penggumpalan darah yang menyebabkan bintik hitam berbahaya sebab penggumpalan darah yang ada di mata akan menghambat aliran darah yang menuju ke mata. Dibutuhkan tindakan medis dan pengecekan aliran darah terhadap orang yang mengalami penggumpalan darah yang ada di mata.
  5. Jenis-jenis penyakit mata beragam, mulai dari yang ringan dan berat. Penyakit mata yang berat adalah kanker mata dimana di dalam mata tumbuh sel tidak normal dan merusak jaringan sel normal. Jika sel kanker tidak tumbuh di jalur penglihatan, induk kanker itu bisa diangkat, sayangnya jika tumbuh di jalur penglihatan bisa mengalami kebutaan. Untuk kasus bintik hitam yang disebabkan oleh kanker dibutuhkan uji patalogi anatomi untuk mengetahui seberapa ganas sel kanker yang ada di mata tersebut.
  6. Tumor jinak tidak berbahaya asalkan tumor itu dalam masa yang kecil dan tidak ada di jalur penglihatan. Anda patut waspada jika masa tumor semakin membesar dan semakin terasa menyakitkan. Bisa jadi tumor itu berubah menjadi ganas.

Itulah beberapa jenis bintik hitam di bagian putih mata yang harus kita waspadai. Mata merupakan organ yang vital, sudah selayaknya kita menjaga kesehatan mata kita dari hal-hal yang membahayakan kesehatan mata. Penting bagi kita untuk menghindari bahaya sinar ultraviolet secara langsung ke kulit atau ke mata kita. Sebab kanker mata dan kanker kulit berasal dari sinar ultraviolet tersebut.

fbWhatsappTwitterLinkedIn