18 Cara Menjaga Kesehatan Lambung Paling Efektif

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Tahukah anda bahwa masyarakat Indonesia kini banyak yang mengeluhkan dengan kondisi lambung mereka?, mereka banyak yang mengeluhkan rasa sakit dan perih di dalam perutnya. Memang jika sudah membahas tentang lambung banyak hal yang harus dibahas atau diketahui salah satunya adalah cara untuk menjaga kesehatan lambung, penyakit lambung beserta penyebabnya. Lambung merupakan organ vital manusia, lambung merupakan organ pencernaan yang vital sehingga jika lambung bermasalah maka saluran pencernaan pun akan mengalami masalah.

Sayangnya tidak semua orang tahu bagaimana cara menjaga kesehatan lambung mereka, bagi yang belum terkena penyakit lambung pun akan merasa masa bodoh untuk mengetahui kesehatan lambungnya. Terbukti banyak orang yang mengabaikan jam makan mereka padahal waktu untuk makan telah datang. Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa anda gunakan untuk menjaga kesehatan lambung. Cara ini juga bisa mencegah terjadinya penyakit maag  dan juga penyakit asam lambung :

  1. Makan Tepat Pada Waktunya

Hal pertama yang bisa anda lakukan adalah dengan makan tepat pada waktunya. Jika anda sering makan terlambat akibatnya adalah lambung akan terasa perih sebab tidak ada makanan yang mengisi lambung anda, tidak hanya itu saja lambung yang tidak mengolah makanan pun akan menyebabkan perut terasa melilit. Jika hal ini dilakukan terus menerus bisa saja di kemudian hari anda akan mengalami penyakit maag dan juga lambung. Lambung yang sudah terkena penyakit menandakan bahwa lambung itu sedang tidak sehat. Makan secara teratur bisa menjaga kesehatan lambung anda agar lebih sehat.

  1. Mengunyah Makanan

Agar lambung terjaga kesehatannya anda harus bisa melakukan kebiasaan berupa mengunyah makanan terlebih dahulu. Makanan yang tidak dikunyah terlebih dahulu sangat tidak bagus untuk pencernaan, tidak hanya itu saja orang yang tidak mengunyah makanannya terlebih dahulu akan menyebabkan obesitas. Jika anda makan sedikit namun berat badan anda semakin bertambah itu tandanya ada yang tidak beres dengan pola makan anda, bisa jadi anda makan terlalu cepat sehingga nutrisi makanan tidak bisa terserap dengan sempurna dan menyebabkan gangguan lambung atau gangguan pencernaan.

  1. Mengkonsumsi Cukup Cairan

Bagi anda yang ingin menyehatkan lambung, anda harus mengkonsumsi cukup cairan, cairan yang masuk ke dalam tubuh anda akan memudahkan organ pencernaan dalam menyerap makanan terutama lambung. Jika kekurangan cairan akibatnya adalah lambung akan kesulitan dalam mencerna makanan sehingga kinerja lambung akan terbebani. Mengkonsumsi cukup cairan ini juga akan menghindarkan anda dari bahaya dehidrasi, jangan pernah menyepelekan bahaya dehidrasi ini sebab orang yang terdehidrasi fungsi organnya akan terganggu terutama bagian ginjal, jantung dan organ vital lainnya. Hal itu dikarenakan organ manusia 90 persennya terdiri dari cairan. Jika cairan tidak tercukupi maka fungsinya pun menjadi terganggu.

  1. Mengurangi Makanan Asam

Untuk menjaga kesehatan lambung agar asam lambung tidak menjadi naik dan menyebabkan refluks asam adalah mengurangi pengkonsumsian makanan yang megandung asam. Kandungan acid yang menyebabkan makanan terasa asam akan membuat iritasi dinding lambung. Jika hal ini terjadi terus menerus hal itu bisa menyebabkan pengikisan dinding lambung yang lebih parah. Pengikisan dinding lambung itu akan membuat dinding lambung semakin tipis bahkan bisa menyebabkan timbulnya tukak lambung. Oleh sebab itu sebisa mungkin anda menghindari makanan yang asam. Salah satu masakan asam yang harus dihindari adalah jeruk nipis. Jeruk nipis ini tidak boleh dikonsumsi berlebihan bagi orang yang normal maupun orang yang mengalami penyakit maag. Ada berbagai macam bahaya jeruk nipis bagi penderita maag yang tidak boleh disepelekan.

  1. Kurangi Makanan Pedas

Untuk menjaga kesehatan lambung dan juga usus ada baiknya anda mengurangi menu makanan yang pedas, meski lidah orang Indonesia sangat menyukai pedas namun tidak ada salahnya jika anda mengurangi frekuensi makanan pedas secera bertahap.

Makanan yang pedas ini bisa menyebabkan iritasi lambung sehingga menyebabkan perut atau lambung terasa perih dan melilit-lilit. Ada beberapa bahaya makanan pedas bagi kesehatan dan juga bagi ibu hamil yang harus diketahui. Salah satu bahaya makanan pedas  itu adalah bisa menyebabkan iritasi lambung dan juga menyebabkan iritasi tenggorokan. Alasan makanan pedas tidak bagus untuk kesehatan lambung dikarenakan kandungan capsicum pada cabai mampu mengiritasi lambung dan menyebabkan rasa perih di lambung.

  1. Hindari Minuman Soda

Minuman soda merupakan minuman berbahaya yang bisa menyebabkan seseorang mengalami penyakit diabetes. Tidak hanya itu saja minuman yang bersoda ini pun dipercaya sebagai sumber berbagai macam penyakit misalnya saja adalah penyakit jantung  dan juga obesitas. Kandungan fruktosa dan gas yang ada di dalam minuman bersoda tidak bagus untuk kesehatan lambung sebab minuman bersoda ini bisa menyebabkan lambung dan perut menjadi tidak nyaman. Oleh sebab itu bagi anda yang ingin menjaga kesehatan tubuh dan juga kesehatan lambung sebaiknya menghindari minuman bersoda ini.

  1. Mengurangi Makanan Bergas

Makanan yang harus dihindari untuk menjaga kesehatan lambung adalah makanan yang mengandung gas tinggi. Makanan yang mengandung gas tinggi ada pada family kubis misalnya saja adalah sayur kubis, bunga kol, brokoli dan masih banyak lagi lainnya. Jika makanan itu terlalu banyak dikonsumsi akibatnya adalah lambung akan terasa begah sebab banyak gas yang menumpuk di bagian lambung. Hal tersebut akan membuat lambung dan perut terasa tidak nyaman.

  1. Mengkonsumsi Cukup Serat

Untuk menyehatkan lambung, usus dan organ pencernaan lainnya ada baiknya anda mengkonsumsi makanan yang cukup serat. Makanan yang cukup serat ini sangat bermanfaat bagi tubuh sebab bisa menyehatkan organ pencernaan selain itu makanan yang berserat ini mudah untuk diuraikan oleh lambung dan juga usus. Berbeda halnya dengan makanan yang rendah serat, makanan itu tidak akan mudah diuraikan oleh usus sehingga akan memberatkan kinerja organ pencernaan. Anda bisa mulai degan mengkonsumsi makanan yang mengandung serat tinggi  untuk menjaga kesehatan lambung anda.

Baca juga : Akibat kurang serat

  1. Mengkonsumsi Protein

Untuk menjaga kesehatan lambung anda bisa mengkonsumsi protein. Protein yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan lambung adalah protein nabati. Protein nabati ini cocok dimasukkan ke dalam menu diet yang seimbang. Protein nabati ini berguna dalam menjaga kesehatan lambung di dalam organ pencernaan anda.

  1. Hindari Makanan Lemak Jenuh

Makanan yang mengandung lemak jenuh tidak bagus untuk kesehatan lambung dan juga kesehatan organ pencernaan anda. Alasannya adalah makanan yang mengandung lemak jenuh tidak mudah diuraikan oleh lambung dan tentumya usus. Jika hal itu terjadi terus menerus akibatnya adalah kinerja lambung akan semakin menurun dan terganggu akibat makanan yang mengandung lemak tidak jenuh tersebut.

  1. Olahraga

Untuk menyehatkan lambung alangkah baiknya jika anda tetap melakukan olahraga. Olahraga selama 30 menit dalam sehari bisa digunakan untuk menyehatkan lambung. Olahraga sendiri pun bagus jika dilakukan sehabis mengkonsumsi makanan sebab memudahkan makanan untuk menuju ke lambung dan juga menuju ke organ pencernaan. Akan tidak bagus jika sehabis mengkonsumsi makanan anda langsung tidur atau langsung duduk. Hal itu akan membuat makanan menjadi sulit dicerna dan sulit masuk ke organ pencernaan. Tidak hanya itu saja, jika anda sehabis mengkonsumsi makanan tidur kembali makanan yang masuk ke dalam tubuh anda akan bergerak menuju ke kerongkongan kembali. Jika hal itu terjadi organ pencernaan pun menjadi terganggu fungsinya.

  1. Menghindari Stress

Cara aman untuk menghindari berbagai macam penyakit adalah menghindarkan diri dari stres. Stres ini secara tidak langsung bisa menyebabkan gangguan pencernaan terutama buat lambung. Jika anda stress dinding lambung akan tegang dan saat itu anda akan merasakan kram yang begitu menyakitkan. Agar anda tidak merasakan kram ada baiknya anda mengelola stress yang anda miliki. Banyak hal yang bisa menyebabkan anda stress salah satunya adalah tekanan yang ada di sekeliling anda entah itu dari lingkungan kerja, lingkungan pekerjaan dan bisa juga dari lingkungan pergaulan.

Stress yang tidak segera diatasi akan menyebabkan depresi, depresi ini tingkatannya lebih parah dibandingkan degan stress. Salah satu cara mengatasi stress  yang bisa anda coba adalah dengan melakukan yoga maupun melakukan relaksasi. Tidak hanya itu saja, mendengarkan musik dan bercanda dengan sahabat atau orang terdekat pun bisa digunakan sebagai cara mengatasi stress sumper ampuh.

  1. Hindari Kafein

Untuk bisa menjaga kesehatan lambung anda, anda diwajibkan untuk menghindari makanan dan minuman yang mengandung kafein tinggi. Kafein yang masuk secara berlebihan ke dalam lambung dan organ pencernaan akan menyebabkan lambung terasa perih. Kafein ini bisa anda temukan pada kopi hitam. Kafein ini juga menjadi pantangan bagi orang yang memiliki penyakit asam lambung.

  1. Istirahat Cukup

Untuk bisa menyehatkan lambung anda harus beristirahat secara cukup, jika anda bergadang anda akan membebani lambung. Alasannya jika anda bergadang tentu anda tidak bisa menahan diri untuk tidak mengemil atau memakan makanan yang berat. Waktu malam hari adalah waktunya untuk organ istirahat atau membuat kinerja organ yang ada di dalam tubuh menjadi lebih ringan. Jika saat malam hari pun lambung dipaksa untuk mencerna makanan maka lambung pun akan mengalami masalah dan mengalami gangguan fungsi lambung.

  1. Hindari Makan dengan Teburu-buru

Makan dengan terburu buru akan memberatkan organ lambung dan juga organ pencernaan sebab lambung dipaksa untuk menguraikan makanan yang habis anda cerna dengan cepat. Jika hal itu dilakukan terus menerus kinerja lambung pun akan menjadi menurun dan lama kelamaan lambung akan tidak sehat.

  1. Makan Banyak

Untuk menghindari lambung yang bermasalah ada baiknya anda makan sedikit dan perlahan jangan makan cepat dengan porsi yang banyak. Jika anda makan dengan porsi yang banyak anda akan membebani lambung sebab lambung disuruh untuk menguraikan makanan dalam jumlah yang banyak dan juga cepat. Makan banyak dalam satu waktu sekaligus ini juga merupakan pantangan bagi orang yang berdiet sebab makanan dengan cara seperti ini justru mengganggu organ pencernaan dan juga membuat cepat lapar.

  1. Hindari Obat-Obatan

Ada obat-obatan tertentu yang harus dihindari untuk menjaga kesehatan lambung. Boleh saja mengkonsumsi obat tersebut dalam suatu waktu namun ada baiknya anda tidak mengkonsumsinya dalam jangka panjang. Berikut ini adalah obat-obatan yang berdampak buruk bagi kesehatan lambung anda :

  • Obat pengencer darah seperti asetil salisilat.
  • Ibuprofen.
  • Antibiotik makrolida.
  • Kortikosteroid.
  • Metronidazole.
  • Obat-obatan khusus rematik.
  1. Minimalisir Karbohidrat Tertentu

Ada beberapa jenis karbohidrat yang tidak bagus untk lambung sehingga anda harus meminimalisirkan pengkonsumsiannya. Karbohidrat yang tidak bagus untuk kesehatan lambung adalah ketan, bihun, pasta, jagung, ubi, singkong dan juga talas.

Itulah cara tepat untuk menjaga kesehatan lambung yang anda miliki. Jangan pernah menganggap remeh penyakit lambung sebab jika penyakit sudah mengena di lambung anda, anda akan mudah untuk merasakan perut perih dan melilit. Mulai dari sekarang anda bisa menjaga kesehatan lambung dengan berbagai macam cara menjaga kesehatan lambung yang telah disebutkan di atas.

fbWhatsappTwitterLinkedIn