79 Minuman dan Makanan yang Dihindari Penderita Batu Ginjal Akut

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Batu ginjal seperti kita ketahui merupakan sebuah jenis penyakit ginjal yang bisa dialami oleh pria maupun wanita yang usianya rata-rata berada di atas 40 tahun. Penyakit ginjal satu ini merupakan sebuah kondisi di mana adanya batu berupa kristal yang bisa keluar bersama dengan urine. Batu berbentuk kristal tersebut adalah hasil dari pengendapan limbah kimiawi dalam tubuh.

Ketika kristal tersebut tak bisa keluar dan justru tertimbun di dalam saluran kencing atau kemih, otomatis aliran urine tak bisa menjadi lancar dan tak mampu keluar secara menyeluruh. Pada keadaan tertentu, infeksi saluran kencing pun menjadi hal yang bisa terjadi, bahkan sampai pada kemungkinan infeksi ginjal.

Banyak orang masih tak punya ide tentang bagaimana makanan bisa memengaruhi terjadinya batu ginjal. Tentu batu ginjal dapat terbentuk oleh karena makanan yang masuk ke dalam tubuh. Ada beberapa jenis makanan yang justru malah mendukung kondisi batu ginjal makin buruk, dan oleh karena itulah, Anda perlu menyimak daftar makanan tersebut:

(Baca juga: makanan penghancur batu ginjal)

1. Makanan Tinggi Oksalat

Makanan yang perlu dihindari oleh penderita batu ginjal adalah makanan dengan kandungan asam oksalat yang benar-benar tinggi. Jenis makanan seperti inilah yang bisa memicu kadar kalsium meningkat di dalam tubuh. Ingat bahwa makanan yang mengandung kalsium tinggi pada akhirnya tubuh tak memakainya dan malah menjadi penyebab terbentuknya batu ginjal. Jadi, hindari makanan-makanan beroksalat, seperti:

  • Tomat
  • Blueberry
  • Blackberry
  • Kopi instan
  • Coklat
  • Susu coklat
  • Susu kedelai
  • Yogurt kedelai
  • Kacang kedelai
  • Selai kacang.
  • Bayam
  • Sereal
  • Biji wijen
  • Anggur Concord
  • Kiwi
  • Jeruk
  • Buah ara
  • Elderberry
  • Stroberi
  • Raspberry
  • Talas
  • Pretzel
  • Bubur jagung
  • Produk gandum
  • Ubi jalar
  • Kentang
  • Paprika
  • Peterseli
  • Okra
  • Daun bawang
  • Kangkung
  • Zucchini
  • Terung
  • Seledri
  • Wortel
  • Bit
  • Buncis

2. Garam

Makanan-makanan yang mengandung garam tinggi hendaknya tidak masuk ke dalam daftar menu makanan harian Anda. Selain memicu tekanan darah tinggi, garam berbahaya bagi ginjal, apalagi kalau konsumsinya berlebihan. Ketika sudah memiliki riwayat batu ginjal, ada kemungkinan batu ginjal makin besar ukurannya karena tubuh terus memperoleh garam. Maka dari itu, batasilah asupannya menjadi 3500 mg maksimal per hari.

(Baca juga: ciri-ciri batu ginjal)

3. Makanan yang Mengandung Vitamin C Tinggi

Vitamin C merupakan jenis vitamin yang jelas dibutuhkan oleh tubuh manusia, tapi ketika berlebihan maka vitamin ini bisa menyebabkan batu ginjal. Pada penderita batu ginjal sendiri, vitamin C yang asupannya tidak dibatasi malah justru memperparah kondisi batu ginjal.

Batasilah asupan vitamin C di mana hasil metabolisme vitamin C itu diketahui mampu mendukung pembentukan oksalat dan oksalat sendiri tak baik untuk penderita batu ginjal. Segala jenis jeruk dengan kandungan tinggi vitamin C sebaiknya tak dikonsumsi, termasuk juga:

  • Kubis
  • Kale
  • Kembang kol
  • Brokoli
  • Lobak
  • Labu
  • Rumput laut
  • Talas
  • Edamame
  • Pisang
  • Pir
  • Anggur hijau
  • Alpukat
  • Melon
  • Belimbing
  • Mangga
  • Sukun
  • Markisa
  • Nanas
  • Pepaya
  • Leci
  • Blackcurrant
  • Jambu biji

4. Kafein

Penderita batu ginjal perlu untuk memerhatikan asupan makanan dan minumannya, termasuk juga untuk menghindari kafein. Efek kafein tak hanya menjadikan tekanan darah meningkat, tapi juga menjadi pemicu batu ginjal dan mampu memperparah kondisi penderitanya. Kafein juga dianggap sebagai stimulan yang menjadi penyebab terganggunya sistem pembuluh darah sehingga ginjal tak bisa bekerja secara maksimal karena tertekan. Supaya batu ginjal tak makin membesar dan serius, penderita perlu benar-benar menghindarinya.

(Baca juga: perbedaan sakit ginjal dan batu ginjal)

5. Minuman Manis

Minuman-minuman yang bergula tinggi alias yang rasanya manis juga tidak diperbolehkan untuk dikonsumsi penderita batu ginjal. Jauh lebih baik kalau penderita batu ginjal. Hal ini karena minuman yang mengandung gula tinggi mampu meningkatkan produksi asam urat pada tubuh. Asam urat bisa menjadi penyebab dari timbulnya batu ginjal.

6. Minuman Berkarbonasi

Minuman bersoda atau berkarbonasi juga perlu untuk dihindari karena jenis minuman ini mengandung gula yang tinggi sebagai tambahan dari campuran air dan karbondioksida. Penting juga untuk tahu bahwa minuman karbonat memiliki kandungan kreatinin, asam oksalat, kalsium serta natrium yang sangat tinggi di mana tak hanya memperburuk batu ginjal tapi juga menaikkan potensi gagal ginjal.

(Baca juga: cara mengobati batu ginjal)

7. Produk Olahan Susu

Susu, keju, yogurt dan segala macam produk olahan susu tidaklah dianjurkan untuk dikonsumsi bagi penderita batu ginjal. Memang khasiat susu sapi murni sangat bagus untuk tubuh dan susu sendiri adalah sumber makanan yang mengandung kalsium tinggi yang bisa mencegah kerusakan tulang.

Hanya saja, kandungan kalsiumnya yang tinggi beserta oksalat mampu memperburuk kondisi seseorang yang sudah terkena batu ginjal. Ada baiknya untuk benar-benar membatasi asupan kalsium yang bisa dikonsultasikan lebih dulu dnegan dokter supaya tepat. Memperbanyak air putih ketimbang produk olahan susu jelas lebih aman agar batu ginjal cepat luruh dan mudah dikeluarkan.

8. Daging Merah

Penderita batu ginjal tidak dianjurkan juga untuk mengonsumsi daging merah dan perlu membatasinya secara ekstra. Makanan yang mengandung protein tinggi ini merupakan jenis makanan yang bisa memperburuk batu ginjal. Ginjal akan bekerja terlalu keras disebabkan oleh proses pemecahan protein dan ini malah hanya akan memberikan ginjal beban lebih besar untuk menyaringnya.

Tak hanya itu saja yang menjadi alasan mengapa daging merah perlu dihindari oleh penderita batu ginjal. Daging merah sangat mampu membuat kadar asam oksalat meningkat di dalam tubuh sehingga batu ginjal bisa menjadi lebih serius. Konsultasikan dengan dokter apa saja makanan yang kiranya masih aman untuk dikonsumsi, terutama jenis daging karena bagaimanapun tubuh kita tetap memerlukan nutrisi.

(Baca juga: tanda-tanda batu ginjal)

9. Sayuran Hijau Gelap

Kalau biasanya sayuran adalah makanan yang dianjurkan supaya tubuh makin sehat, bagi penderita batu ginjal makanan ini justru adalah yang perlu dihindari. Sayuran dengan warna hijau ada mengandung banyak oksalat. Jadi walau makanan yang mengandung serat tinggi, sayuran berdaun hijau gelap bisa memicu penimbunan jumlah kalsium yang makin membahayakan orang-orang dengan batu ginjal.

  • Boy Choy
  • Daun pepaya
  • Sawi hijau
  • Dandelion hijau
  • Selada Romaine
  • Summer Crisp
  • Butterhead
  • Daun turnip
  • Fiddlehead
  • Celtuce
  • Komatsuna
  • Chicory

10. Ikan

Walaupun memang ikan adalah bahan makanan dengan kandungan protein tinggi, di dalamnya ada zat purin yang juga sama tingginya dan ini merupakan penyebab asam urat. Ingat bahwa asam urat adalah pemicu dari batu ginjal dan akan mampu memperburuk kondisi batu ginjal seseorang. Daripada berisiko membuat batu ginjal lebih berat, hindari atau batasi konsumsi daging ikan dengan mengonsultasikannya lebih dulu dengan dokter.

(Baca juga: bahaya batu ginjal)

Itulah sejumlah makanan yang dihindari penderita batu ginjal akut. Ketika menderita batu ginjal, air putih adalah yang harus sering-sering dikonsumsi supaya batu ginjal dapat diluruhkan dan dikeluarkan secara alami. Bila kemudian Anda khawatir tak bisa makan apa-apa, cobalah membicarakannya dengan dokter tentang makanan apa yang baik untuk batu ginjal.

fbWhatsappTwitterLinkedIn