5 Penyebab Emfisema Paru-paru

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Emfisema. Pernahkah anda mendengar istilah tersebut? Ya, mungkin emfisema merupakan salah satu istilah yang masih asing di telinga anda. Emfisema sendiri merupakan suatu gejala atau kondisi dimana terdapat suatu sesak nafas yang berlebihan dan terus menerus. Terutama ketika sedang melakukan pekerjaan atau aktivitas yang membutuhkan tenaga besar, yang disertai dengan munculnya rasa letih dan juga tidak bersemangat. Dalam bahasa awamnya, emfisema ini juga dikenal dengan nama atau istilah paru-paru basah. bagaimana? sudah tahu kan mengenai emfisema itu sendiri?

Gejala dari Emfisema

Emfisema sendiri memiliki berbagai macam gejala yang muncul. Gejala utama dan gejala yang paling penting muncul pada saat terjadi emfisema ini adalah kondisi dimana terjadi suatu penyempitan pada saluran udara dan juga saluran pernapasan, yang disebabkan oleh terjadinya penggelembungan pada kantong udara yang berada di dalam organ paru-paru. Selain terjadinya penyempitan pada saluran nafas ini, emfisema juga dapat menimbulkan beberapa gejala-gejala lainya yang dapat muncul dan dapat dirasakan, yaitu :

  • Penyebab dada sesak nafas ketika melakukan kegiatan yang berat (mirip seperti gejala pada penderita asma)
  • Memiliki gejala yang juga mirip dengan gejala bronkitis kronis
  • Nafas yang terengah-engah dan juga berbunyi ngik-ngik ketika bernapas
  • Dada berbentuk seperti tong
  • Munculnya penonjolan pada bagian otot leher
  • Penderita yang parah biasanya disertai posisi tubuh yang membungkuk dan tidak wajar
  • Nafsu makan menurun drastis
  • Akan disertai juga dengan penurunan berat badan secara signifikan
  • Munculnya penyebab batuk menahun dan tidak kunjung sembuh meskipun sudah diberikan berbagai macam obat batuk.

Pada dasarnya, gejala emfisema paru-paru ini hampir sama dengan kemunculan gejala gangguan pernapasan. Namun memiliki gejala yang bertahan sangat lama dan juga menahun. Meskipun demikian, emfisema paru-paru ini tidak memiliki gejala yang seberbahaya kanker paru-paru. Kemunculan suatu penyakit memiliki beberapa penyebab tertentu yang mengawalinya, termasuk emfisema ini.

Berikut ini adalah beberapa penyebab dari munculnya emfisema paru-paru :

1. Bronkhitis Kronis

Penyebab pertama kemunculan gejala penyakit emfisema ini adalah kondisi penyakit bronkitis kronis. Bronkitis kronis merupakan suatu kondisi dimana saluran pernapasan dan juga paru-paru mengalami gangguan, dimana penderitanya mengalami kesulitan dalam bernapas. Hal ini disebabkan oleh berbagai macam hal, seperti alergi terhadap debu dan juga kebiasaan merokok. Biasanya, bronkitis yang kronis dapat menyebabkan seseorang menjadi batuk secara terus menerus, mirip seperti penderita TBC dan seringkali mengalami gangguan pernapasan parah.

Bronkitis kronis yang tidak ditangan dengan baik secara medis, akan menyebabkan munculnya gangguan emfisema paru-paru ini, yang dapat berakibat buruk bagi kesehatan tubuh dan juga kesehatan pernapasan anda. Kondisi bronkitis ni juga bisa disebabkan oleh :

2. Kebiasaan merokok

Merokok merupakan salah satu pintu gerbang utama yang harus anda lalui apabila anda ingin terserang berbagai macam penyakit. Ya, bahaya merokok merupakan penyebab dari berbagai macam gangguan kesehatan, seperti kanker dan tumor. Pastinya memiliki dampak yang sangat buruk bagi kesehatan pernapasan, yang dapat menyebabkan TBC, Bronkhitis, dan juga emfisema.

Kebiasaan merokok yang berlebihan akan menyebabkan anda mengalami gangguan pada paru-paru anda. Kemungkinan dapat menyebabkan terjadinya penyempitan pada saluran pernapasan. Beberapa kondisi jiha menyebabkan kantong udara pada paru-paru menjadi menggelembung, penyebab emfisema paru – paru.

3. Perokok pasif dan menghirup debu

Anda yang tidak meroko pun ternyata juga memiliki faktor resiko yang sama untuk mengalami gangguan dari penyakit emfisema paru – paru ni. Ya, hal ini dapat terjadi apabila anda seorang perokok pasif yang aktif. Itu artinya adalah anda aktif menerima asap rokok hampir setiap harinya, sehingga meskipun anda tidak merokok, bahaya asap rokok akan tidak sengaja ikut masuk dan juga terhirup ke dalam tubuh anda hampir setiap harinya. Hal ini juga dapat meningkatkan potensi anda mengalami gangguan emfisema paru-paru.

Selain menjadi seorang perokok pasif, gangguan emfisema paru-paru ini juga ternyata bisa disebabkan oleh kondisi dimana anda sering menghirup debu-debu kotor atau bahaya polusi yang ada di udara. Polusi udara ini juga menyebabkan gangguan kesehatan seperti :

4. Faktor Usia

Faktor lainnya yang dapat menyababkan terjadinya gangguan emfisema paru-paru pada tubuh anda adalah faktor usia. Ya, semakin tua usia anda, maka fungsi dari organ-organ tubuh anda akan berkurang, begitu pula dengan kondisi paru-paru. Kondisi ini dapat menyebabkan paru paru anda menjadi lebih berkurang fungsinya, sehingga dapat menyebabkan munculnya gangguan emfisema paru-paru. Beberapa pasien yang berusia lanjut juga mengalami gangguan emfisema ini, meskipun bukanlah seorang perokok berat.

Sejumlah penyakit lainnya yang dipengaruhi usia yakni :

5. Pola hidup yang tidak sehat

Faktor terakhir yang dapat menyebabkan munculnya penyebab emfisema paru-paru ini adalah gaya hidup tidak sehat yang dilakukan sehari-hari. Hal ini dapat menyebabkan munculnya gangguan pada bagian paru – paru anda, seperti asma, tbc dan juga salah satunya adalah kemunculan gangguan emfisema paru – paru tersebut.

Komplikasi Emfisema Paru-Paru

Emfisema paru-paru sendiri dapat menyebabkan munculnya komplikasi penyakit lainnya, apabila tidak ditangani secara medis dengan baik dan juga tepat. Berikut ini adalah beberapa komplikasi kesehatan yagn dapat muncul ketika anda tidak menangani emfisema paru-paru dengan baik dan juga benar :

  1. Dapat menyebabkan infeksi pada saluran pernapasan
  2. Menurunkan daya tahan tubuh
  3. Menyebabkan tubuh menjadi sulit beraktivitas
  4. Mengalami kerusakan pada organ paru-paru
  5. Dapat menyebabkan peradangan kronis pada saluran pernapasan
  6. Asupan oksigen yang menurun, yang membuat organ-organ tubuh lainnya menjadi kekurangan oksigen

Itulah beberapa informasi penting mengenai penyebab emfisema paru-paru, yang perlu anda waspadai. Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda semua, dan juga dapat menambah wawasan anda mengenai emfisema paru-paru.

fbWhatsappTwitterLinkedIn