5 Efek Samping Buah Sukun Untuk Kesehatan

√ Verified Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Efek samping buah sukun merupakan efek negatif karena mengkonsumsi sukun terlalu banyak dan tidak disesuaikan dengan kondisi tubuh yang sebenarnya. Buah sukun pada hakikatnya memiliki banyak nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan namun ternyata belum banyak orang yang tahu jika buah sukun juga sebenarnya memiliki efek samping bagi tubuh.

Ciri ciri buah sukun
• Buah sukun cenderung berbentuk poligonal yang membulat dan sedikit lonjong
• warna kulitnya hijau kekuningan atau hijau kecoklatan
• Buahnya memiliki diameter yang unik yaitu antar 20 sampai 30 cm sedikit menyerupai nangka muda
• Kulitnya tebal, kasar dan memilki duri duri yang tidak setajam buah nangka tua.
• Dagingnya lembut dan lembab dengan warna pucat yang kuning keputihan yang mengitari buah bagian tengah.
• Memiliki getah berwarna keputihan

Kandungan nutrisi buah sukun
• Karbohidrat utuh tapi rendah kalori sebanyak 27, 10 gr
• Lemak jenuh berkisar 0,100 gr atau setara dengan 0,5 persen
• Kandungan sodium yang cukup seimbang yaitu hanya 2 mg
• Protein nabati sebanyak 1,15 gr
• Vitamin B1, B2, B3, B5, B6, C
• Mengandung beberapa asam amino terdiri dari senyawa Valin, Velilalanin, Treonin, Metionin, Leusin, Triptofen, C-sistyeinIsoleusin, dan zat Lisin
• Mengandung zat mineral berupa Besi, Kalium, Mangan, Tembaga, Magnesium, Fosfor, Seng

Efek samping buah sukun
Ada 3 bahaya yang terbukti dapat terjadi pada siapapun jika memanfaatkan buah sukun dalam kondisi yang tidak tepat, Diantaranya:

1.Gangguan ginjal
Awalnya banyak pendapat yang menyatakan jika buah sukun tidak menimbulkan bahaya apapun pada organ ginjal , Namun perlu diketahui bahwa buah sukun memiliki kandungan zat kalium yang cukup tinggi yang dapat mengganggu fungsi ginjal bagi penderita ginjal yang benar benar belum disembuhkan atau bagi penderita ginjal yang sembuh karena pasca operasi. Lain masalah jika sukun dikonsumsi oleh orang orang yang memiliki ginjal sehat dan tak bermasalah pada awalnya pasti efek samping buah sukun tidak akan terjadi. (Baca juga :Gejala ginjal bermasalah)

2.Menekan rasa lapar
Buah sukun memiliki kandungan karbohidrat yang tinggi namun rendah kalori, Sangat baik bagi orang orang yang sedang menjalani program diet sehat karena sukun dapat menekan rasa lapar tanpa menimbulkan sakit pada lambung. Namun tidak berlaku bagi orang orang yang memiliki berat badan dibawah normal atau terlalu kurus. Karena orang yang kurus jika mengkonsumsi sukun secara berlebihan maka akan mengalami kehilangan selera terhadap makanan lain yang seharusnya dikonsumsi setiap hari. Mengkonsumsi sukun terus menerus pada orang yang bertubuh sangat kurus dapat menyebabkan efek samping buah sukun yaitu berupa kekurangan gizi seimbang yang dapat menjadikan seseorang menjadi lebih kurus dan berpotensi mengalami tubuh lemas.

3. Gatal gatal
Efek samping buah sukun yaitu ketika sukun dalam keadaan masih mentah atau yang belum mendapat proses pencucian lalu direbus, Dikukus atau digoreng sebenarnya memiliki getah pekat yang berwarna putih yang dapat menyebabkan gatal gatal pada kulit tangan jika melekat pada jenis kulit yang sangat sensitif atau pada luka baru yang terbuka. Hindari sedapat mungkin getah pada anak anak untuk menghindari reaksi kimia berupa gatal gatal yang jika digaruk dapat menyebabkan iritasi. (Baca juga : Makanan yang dapat menyebabkan gatal pada kulit)

4. Sariawan
Mengkonsumsi buah sukun yang dikukus kurang matang dan sedikit masih mengandung getah lalu ketika memakannya tidak diimbangi dengan asupan air putih yang memadai dapat menyebabkan munculnya efek samping buah sukun yaitu munculnya sariawan disekitar sudut bibir dan luka luka kecil diarea bibir dan lidah yang mengganggu rongga mulut. (Baca juga: Obat Sariawan)

5. Sembelit
hindari makan sukun yang diolah dengan proses digoreng atau yang telah dibuat keripik secara berlebihan karena setelah mendapat proses tersebut sukun tidak lagi memiliki serat yang cukup untuk membantu feses keluar dari saluran pembuangan dengan lancar. Penggunaan minyak yang telah berulang kali dipakai menjadikan efek samping buah sukun menjadi semakin tidak baik yaitu memyebabkan kualitas nutrisi baik pada sukun menjadi hilang dan lebih sering menyebabkan munculnya gejala penyakit konstipasi seperti perut kembung, Terasa penuh, Nyeri, Mual dan otiot perut bagian bawah terasa mendapat tekanan. (Baca juga : Cara mengatasi sembelit)

Cara memperlakukan buah sukun agar tidak memiliki efek samping bagi kesehatan tubuh.
• Buah sukun tidak cocok untuk disimpan dalam lemari pendingin karena akan mempercepat daging buahnya membusuk dan mempermudah terkontiminasi dengan pertumbuhan bakteri ketika dikeluarkan dari sistem udara yang dingin, Hal ini untuk mencegah terjadinya efek samping buah sukun yang busuk dan berlendir serta berbau tidak sedap.

• Sebaiknya buah sukun diletakan pada udara bebas yang memiliki temperatur sejuk, wadah yang bersih dan tidak dapat dijangkau oleh hewan yang mungkin melewati, Menginjak atau mengencinginya misalnya tikus atau binatang pengerat lain yang bisa menyebarkan virus melalui urinya dan juga usahakan buah sukun tidak terkena cahaya matahari langsung untuk mempertahankan kualitas nutrisinya.

• Jika sukun harus digoreng pakailah minyak yang berbahan dasar zaitun atau minyak kelapa baru yang tidak digunakan dua kali atau berulang kali yang sebelumnya telah dipakai untuk menggoreng makanan lain. Kondisi ini bertujuan agar nutrisinya tidak hilang dan tidak mengandung lemak trans serta mencegah terjadinya efek samping buah sukun setelah beberapa jam mengkonsumsinya.

• Jangan memasak sukun dalam keadaan yang kurang atau setengah matang karena getahnya dapat melukai kulit dan gatal gatal disekitar mulut jika seseorang tersebut memiliki kesensitifan terhadap getah buah sukun.

fbWhatsappTwitterLinkedIn